Asal Mula Kupiah Meukeutop

Foto : Pengrajin kupiah Meukeutop di gampong Rawa Tungkop, Kec Indrajaya, Kab Pidie Kupiah Meukeutop semenjak dulu sudah menjadi ciri khas ke-Aceh-an, karena dipakai oleh para raja-raja Aceh dan juga bangsawan Aceh. Tak ayal, kupiah Meukeutop disebut sebagai warisan raja-raja. Dewasa ini, banyak juga warga Aceh yang memakai kupiah tersebut. Akan tetapi hanya saat tertentu saja, seperti saat acara pernikahan, khitanan, dan acara-acara sakral lainnya. Selebihnya jika dihari biasa, kita jarang menjumpai masyarakat yang memakai kupiah tersebut. Pada kupiah Meukeutop terdapat beberapa warna yang dominan yaitu merah, kuning, hijau, putih dan hitam. Kelima warna tersebut memiliki makna tersendiri. Merah melambangkan nilai keberanian atau kepahlawanan, kuning bermakna negara atau kerajaan, hijau melambangkan keagamaan, putih artinya keikhlasan atau kesucian dan hitam bermakna ketegasan hati. Sedangkan jika kita amati bentuk atau motif yang terdapat pada kupiah Meukeutop mirip dengan ...